Menghindari dan Menangkal Spam, Malware, Ransomware, Virus & Spyware
ID SIRTII (Security Incident Response Team on Internet Infrastructure) mengungkapkan ada lebih dari 150 juta serangan malware (piranti peretas) yang terdeteksi di dunia (2017), antaranya jenis ransomware (piranti peretas yang meminta ransom atau uang tebusan) didominasi oleh Locky dan WannaCry.
Ransomware tumbuh sebesar 350% (2018). Spyware piranti spionase peretas yang digunakan untuk mencuri, menyadap file, keyboard, camera, microphone dan disk di gawai anda.
Berikut di bawah ini adalah beberapa tips untuk menghindari dan menangkal Spam, Malware, Ransomware, Virus, dan Spyware.
Rajin Update Sistem
Malware/virus selalu mencari kelemahan (vulnerability) di setiap sistem agar bisa dibobol.
Sistem operasi, software anti virus komputer dan smartphone harus diperbarui (update) sesuai rekomendasi pabrik, sehingga sistem keamanan sudah menggunakan sistem yang terbaru dan sudah diuji coba terhadap malware versi sebelumnya.
Gunakan Anti Virus (AV)
Gunakan & Update Anti Virus (AV)/ Anti Spam atau Anti Spyware/ Worm untuk PC, Gawai dan Smartphone, agar selalu mempunyai penangkal virus/spam terbaru.
Scan secara menyeluruh dan berkala untuk mencegah program malware, virus, spam, worm yang ingin masuk ke dalam komputer/ smartphone anda.
Back-Up Data
Backup dokumen, foto atau berkas penting lainnya ke flashdisk, harddisk cadangan (offline) atau ke layanan google dropbox (online). Agar memiliki data cadangan.
Jika data anda hilang karena virus atau di sandera oleh ransomware yang meminta uang tebusan, maka dapat dipulihkan (recovery) dengan data backup.
Jangan Klik Link web & Download File yang tidak dikenal
Hindari klik link web & download file yg tidak dikenal karena dapat membangunkan malaware, virus, ransomware yang ada di file yang didownload atau attachment yang di klik, konsekwensi nya data dalam gawai anda sudah terkontaminasi, termasuk daftar alamat (address book) digunakan oleh peretas untuk fase duplikasi malware dan penyebaran berikutnya.
Berhati-hati Gunakan WiFi Publik
Terutama jika anda ingin melakukan transaksi keuangan, perbankan, e-commerce, credit cards serta aplikasi yang kritis dan strategis.
Tidak Gunakan Perangkat Pribadi
Tidak gunakan perangkat pribadi di tempat bekerja, untuk memproses pekerjaan perusahaan.
Demikian penjelasan yang singkat mengenai cara Menghindari dan Menangkal Spam, Malware, Ransomware, Virus & Spyware. Semoga dapat bermanfaat.
Terima Kasih.
Post a Comment