Berikut Tips Untuk Menjaga Agar Akun Twitter Kamu Aman
Berdasarkan data yang dikeluarkan oleh Statcounter mengenai sosial media statistik di Indonesia pada periode November 2020 hingga Desember 2021.
Twitter menjadi media sosial terpopuler ke-empat dengan persentase 3.76% pengguna.
Berdasarkan data banyaknya pengguna Twitter, maka serangan siber pada media sosial Twitter sangat mungkin terjadi sehingga diperlukan adanya tindakan keamanan agar tetap aman dalam bermedia sosial.
Sumber: https://gs.statcounter.com/social-media-stats/all/indonesia |
Berikut di bawah ini adalah beberapa tips aman untuk menjaga akun Twitter kamu aman dari serangan siber.
Gunakan Kata Sandi yang Kuat dan Unik
Buat kata sandi yang kuat dan unik untuk akun Twitter kamu. Sebaiknya kamu juga membuat kata sandi yang sama kuatnya dan hanya untuk alamat email yang terhubung dengan Twitter kamu.
Do:
- Buat kata sandi sepanjang minimum 10 karakter. Semakin panjang, semakin baik.
- Gunakan kombinasi huruf besar, huruf kecil, angka, dan simbol.
- Gunakan kata sandi berbeda untuk tiap situs web yang Anda kunjungi.
- Jaga kata sandi kamu di tempat yang aman. Pertimbangkan menggunakan perangkat lunak pengelola kata sandi untuk menyimpan semua informasi masuk kamu secara aman.
Don't:
- Jangan gunakan informasi pribadi dalam kata sandi kamu, seperti nomor telepon, tanggal ulang tahun, dan lain-lain.
- Jangan gunakan kata-kata kamus yang umum, seperti “password”, "katasandi", "Indonesia", dan lain-lain.
- Jangan gunakan urutan seperti "abcd1234", atau urutan keyboard seperti "qwerty".
- Jangan gunakan ulang kata sandi di seluruh situs web. Kata sandi untuk akun Twitter kamu harus kuat dan hanya untuk Twitter.
Selain itu, kamu dapat memilih “Perlindungan pengaturan ulang kata sandi” di pengaturan akun kamu.
Jika kamu mencentang kotak ini, kamu akan diminta untuk memasukkan baik alamat email atau nomor ponsel kamu, atau alamat email lalu nomor ponsel kamu jika keduanya terhubung dengan akun kamu untuk mengirimkan tautan pengaturan ulang kata sandi atau kode konfirmasi jika kamu lupa.
Gunakan Autentikasi Dua Faktor
Autentikasi dua faktor adalah lapisan keamanan tambahan untuk akun Twitter kamu.
Autentikasi dua faktor akan melakukan pemeriksaan tambahan, tidak sekadar mengandalkan kata sandi, untuk membantu memastikan hanya kamu yang dapat mengakses akun Twitter kamu.
Hanya orang yang memiliki akses ke kata sandi dan nomor ponsel kamu (atau kunci keamanan) yang dapat masuk ke akun kamu.
Waspada Tautan Mencurigakan
Banyak pengguna Twitter mengirimkan tautan menggunakan pemendek URL, seperti bit.ly atau TinyURL, untuk membuat tautan unik dan pendek yang lebih mudah dibagikan di Tweet.
Namun, pemendek URL dapat menyembunyikan domain akhir tautan tersebut, sehingga sulit untuk mengetahui arah tautan tersebut.
Waspada terhadap tautan mencurigakan karena bisa jadi merupakan phishing dan selalu pastikan kamu membuka halaman twitter.com sebelum memasukkan informasi masuk kamu.
Kapan pun kamu diminta untuk memasukkan kata sandi Twitter kamu, lihat sekilas URL pada bilah alamat di browser kamu untuk memastikan kamu berada di halaman twitter.com.
Selain itu, jika kamu menerima Direct Message (bahkan dari teman kamu) dengan URL yang terlihat janggal, jangan membuka tautan itu.
Situs web phishing akan terlihat sama seperti halaman masuk Twitter, tetapi sebenarnya bukan merupakan situs web Twitter.
Domain Twitter akan selalu memiliki https://twitter.com/ sebagai domain dasar.
Update Aplikasi dan Gunakan Program Antivirus
Selalu pasang versi dan patch yang terbaru untuk browser dan sistem operasi kamu.
Patch sering kali dirilis untuk mengatasi ancaman keamanan spesifik. Pastikan juga kamu memindai komputer kamu secara rutin terhadap virus, spyware, dan adware.
Jika kamu menggunakan komputer milik umum, pastikan kamu keluar dari Twitter setelah selesai.
Periksa Apakah Akun Kamu Disalahgunakan
Gunakanlah pengaturan Twitter untuk mengontrol informasi yang kamu bagikan.
Mengetahui dan mengontrol pengaturan kamu adalah hal penting yang akan membantu melindungi informasi kamu.
Twitter adalah tempat untuk menyebarkan ide dan informasi, terhubung dengan komunitas, dan melihat dunia di sekitar kamu.
Untuk melindungi bagian terbaik dari pengalaman tersebut, Twitter menyediakan alat yang dirancang untuk membantu kamu mengontrol apa yang kamu lihat dan apa yang orang lain dapat lihat tentang kamu, agar kamu dapat berekspresi dengan nyaman di Twitter.
Kamu dapat menggunakan fitur “berhenti ikuti, bisukan, blokir, laporkan, saring notifikasi, tampilkan lebih jarang, mengontrol media yang kamu lihat di Tweet, dan melindungi Tweet”.
Jangan Berikan Informasi Akun Ke Pihak Ketiga
Terdapat banyak aplikasi pihak ketiga yang dibuat pada platform Twitter oleh pengembang eksternal yang dapat kamu gunakan dengan akun-akun Twitter kamu.
Namun kamu harus berhati-hati sebelum memberikan akses pada aplikasi pihak ketiga ke akun kamu.
Jika kamu ingin memberikan akses untuk aplikasi pihak ketiga ke akun kamu, admin sarankan untuk hanya melakukannya menggunakan metode OAuth Twitter.
OAuth merupakan metode penyambungan aman dan tidak mengharuskan kamu memberikan nama pengguna Twitter dan kata sandi kamu kepada pihak ketiga.
Khususnya kamu harus waspada saat diminta untuk memberikan nama pengguna dan kata sandi kamu ke aplikasi atau situs web, karena aplikasi pihak ketiga tidak memerlukan nama pengguna dan kata sandi kamu untuk diberikan akses ke akun kamu via Oauth.
Saat kamu memberikan nama pengguna dan kata sandi kamu kepada orang lain, mereka memiliki kendali penuh terhadap akun kamu dan dapat mengunci akun kamu atau mengambil tindakan yang dapat menyebabkan akun kamu ditangguhkan.
Disarankan agar kamu dari waktu ke waktu meninjau aplikasi pihak ketiga yang memiliki akses ke akun kamu.
Kamu dapat mencabut akses untuk aplikasi yang tidak kamu kenali atau yang menge-Tweet atas nama kamu melalui tab “Aplikasi” di pengaturan akun kamu.
Periksa Apakah Akun Kamu Disalahgunakan
Lakukan pemeriksaan secara berkala terhadap akun Twitter kamu apakah diretas untuk disalahgunakan.
Kamu dapat mengetahuinya dengan melihat ciri-ciri akun yang diretas. Apabila Akun kamu kemungkinan diretas, maka lakukan langkah-langkah yang disarankan oleh Twitter.
Demikianlah tips yang dapat admin infokan kepada kamu agar akun Twitter kamu tetap terjaga dan aman dari serangan siber.
Semoga dapat bermanfaat.
Terima Kasih.
Post a Comment